Pelatih timnas Denmark sudah mengumumkan 20 nama pemain yang akan dibawanya ke Euro 2012.
Denmark
bergabung di grup berat turnamen bersama Belanda, Portugal, dan Jerman.
Untuk mempersiapkan tim, Denmark akan berujicoba melawan Brasil, 26
Mei, serta Australia, 2 Juni mendatang.
Tiga nama dalam skuat
utama masih dikosongkan Olsen. Sementara, kejutan terbesar adalah
pemanggilan gelandang Evian, Thomas Kahlenberg, yang sebenarnya tak
pernah membela timnas sejak akhir 2010.
Olsen juga sudah memanggil tiga pemain untuk
mengikuti latihan tim, yaitu kiper Manchester United Anders Lindegaard,
bek Hoffenheim Jannik Vestergaard, dan pemain depan FC Groningen Nicklas
Pedersen. Tiga pemain itu tidak dijamin dapat memperoleh tempat dalam
skuat utama.
Berikut susunan pemain yang diumumkan:
Kiper: Thomas Sorensen (Stoke City), Stephan Andersen (Evian).
Bek:
Lars Jacobsen (FC Kopenhagen), Daniel Wass (Evian), Daniel Agger
(Liverpool), Simon Kjaer (AS Roma), Andreas Bjelland (FC Nordsjaelland),
Simon Poulsen (AZ Alkmaar).
Gelandang: Christian
Poulsen (Evian), Jakob Poulsen (FC Midtjylland), William Kvist (FC
Nürnberg), Niki Zimling (Club Brugge), Thomas Kahlenberg (Evian),
Christian Eriksen (AFC Ajax), Michael Silberbauer (BSC Young Boys),
Lasse Schone (NEC Nijmegen).
Striker: Dennis Rommedahl (Brondby), Nicklas Bendtner (Sunderland), Michael Krohn-Dehli (Brondby), Tobias Mikkelsen (FC Nordsjaelland).
No comments:
Post a Comment