Rusia bisa jadi menjadi tim pertama yang mengumumkan skuat yang akan tampil di Piala Eropa 2012.
Ya,
Dick Advocaat merilis 23 nama pemain yang akan dibawanya berlaga di
Polandia dan Ukraina mulai dari awal hingga akhir Juni nanti.
Roman
Shishkin dan Vasily Berezutsky termasuk pemain papan atas Rusia yang
tak dimasukkan dalam skuat Advocaat karena keduanya mengalami cedera.
Pemain lain yang tak masuk adalah striker
Spartak Moskwa Artem Dzyuba dan bek minim pengalaman internasinal
Magomed Ozdoev. Sedangkan bek kanan CSKA Moskwa Kirill Nababkin
dipertahankan sebagai pemain cadangan.
Advocaat mengumumkan
skuatnya usai laga ujicoba melawan Uruguay, yang berakhir imbang
kemarin. Rusia masih akan melakoni dua laga lain, yaitu melawan
Lithuania dan Italia, keduanya di Swiss, sebelum terbang ke Polandia
untuk laga grup mereka.
Susunan Skuat Rusia:
Igor
Akinfeyev (CSKA Moskwa), Vyacheslav Malafeyev (Zenit St Petersburg),
Anton Shunin (Dynamo Moskwa), Alexander Anyukov (Zenit St Petersburg),
Alexei Berezutsky (CSKA Moskwa), Sergei Ignashevich (CSKA Moskwa), Roman
Sharonov (Rubin Kazan), Vladimir Granat (Dynamo Moskwa), Kirill
Nababkin (CSKA Moskwa), Igor Denisov (Zenit St Petersburg), Roman
Shirokov (Zenit St Petersburg), Konstantin Zyryanov (Zenit St
Petersburg), Yuri Zhirkov (Anzhi Makhachkala), Alan Dzagoyev (CSKA
Moskwa), Igor Semshov (Dynamo Moskwa), Denis Glushakov (Lokomotiv
Moskwa), Marat Izmailov (Sporting), Dmitry Kombarov (Spartak Moskwa),
Andrei Arshavin (Arsenal), Alexander Kerzhakov (Zenit St Petersburg),
Roman Pavlyuchenko (Lokomotiv Moskwa), Alexander Kokorin (Dynamo
Moskwa), Pavel Pogrebnyak (Fulham).
No comments:
Post a Comment