Sunday, June 17, 2012

Philipp Lahm Yakin Panser Jinakkan Dinamit

Pemain bertahan Jerman Philipp Laham mengutarakan keyakinan tim Panser berpeluang besar menghabisi Denmark pada laga pamungkas Grup B Euro 2012.

Keberhasilan Die Mannschaft membekuk Portugal dan Belanda di dua laga perdana membuat mereka dalam kondisi yang cukup 'nyaman' untuk melangkah ke babak perempat-final.


 Meski demikian, peluang terjadinya kejutan Jerman tersingkir tetap terbuka. Oleh karenanya, Lahm meminta tim Jerman tidak memandang remeh Denmark.

"Denmark mampu mengalahkan Belanda dan nyaris menahan imbang Portugal," ujarnya pada Bild.

"Mereka bukan lawan yang mudah untuk ditaklukkan karena memiliki pertahanan yang sangat terorganisir. Di lini depan Nicklas Bendtner dengan pengalaman segudang di level internasional menjadi ancaman serius."

"Akan tetapi, saya yakin Jerman akan menang dan menjadi pertama yang memastikan diri lolos dari babak grup dengan poin sembilan," tandasnya.

No comments:

Post a Comment